Pilpres Satu atau Dua Putaran: Investor Lebih Dewasa, IHSG Bisa Rebound

Oleh Issa Almawadi - korporat.com
15 Februari 2024 09:32 WIB
Ilustrasi. (Dokumen Fakta.com/Issa Almawadi)

KORPORAT.COM, Jakarta - Hasil resmi Pilpres 2024 masih belum usai. Kondisi ini tentu saja akan memengaruhi berbagai lini, tak terkecuali pasar modal Indonesia.

Salah satu perhatian para investor adalah apakah Pilpres kali ini berlangsung satu atau dua putaran. Namun pengamat pasar modal sekaligus Founder WH Project, William Hartanto menilai, para investor sudah lebih dewasa dalam merespons hasil Pemilu.

"Bisa juga dikatakan bahwa pelaku pasar belum menentukan respons dan pasangan mana yang membawa sentimen untuk Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG)," kata William kepada Fakta.com, Rabu (13/2/2024).

Untuk itu, William menilai, proyeksi IHSG tetap sama. Yakni dalam kisaran 7.185-7.400.

Lepas dari Suspensi, Saham Happy Hapsoro dan Tommy Soeharto Amblas Berjamaah

Dalam kesempatan terpisah, Investment Consultant PT Reliance Sekuritas Indonesia Tbk, Reza Priyambada menuturkan, hasil sementara Pemilu 2024 bisa memberi sentimen positif karena kemungkinan besar berlangsung satu putaran. Namun Reza menilai, kondisi market pada hari ini (Kamis, 15/2/2024) dan Jumat (16/2/2024) akan cenderung variatif.

"Apalagi rekapitulasi perhitungan berlangsung hingga Maret nanti maka sentimen pun belum jelas terlihat hingga final result," tutur Reza.

Saham Papan Pengembangan Masih Mendominasi IPO di BEI

Reza menambahkan, dengan perolehan quick count tersebut meski sementara namun, bisa diasumsikan telah memberikan gambaran jelas sehingga diharapkan kondisi pasar saham, obligasi, maupun Rupiah bisa Kembali menguat (rebound) dari penutupan di Selasa (13/2/2024) yang cenderung melemah dalam.

"Dengan adanya kejelasan tersebut maka diharapkan IHSG dapat rebound ke level 7.280-7.350 untuk resistennya dengan batas bawah support di level 7.100-7.165," kata Reza mengungkapkan.

Sementara itu, Rupiah diharapkan bergerak di level 15.610-15.500.

Bagikan:

Data

Komentar (0)

Login to comment on this news

Updates

Popular

Place your ads here
Data
Pointer
Interaktif
Program
Jobs
//