Profil Budi Santoso, Menteri Perdagangan Era Prabowo

Oleh Aria Indra Darmawan - korporat.com
21 Oktober 2024 23:00 WIB
Budi Santoso diangkat menjadi menteri perdagangan periode 2024-2029. (foto: Kementerian Perdagangan)

KORPORAT.COM, Jakarta - Budi Santoso merupakan salah satu tokoh yang menjadi menteri di Kabinet Merah Putih. Dia akan mengemban tugas sebagai menteri perdagangan.

Menurut penelusuran Korporat.com dari berbagai sumber, Senin (21/10/2024), Budi lahir di Jakarta, 9 Februari 1968. Diketahui ia mengenyam pendidikan S-1 Komunikasi Universitas Sebelas Maret Surakarta, S-2 Ilmu Administrasi Universitas Indonesia, dan S-3 Ilmu Komunikasi Universitas Sahid.

Dyah Roro Esti, Wakil Menteri Termuda di Kabinet Prabowo-Gibran

Sebelum ditunjuk sebagai menteri perdagangan, Budi Santoso merupakan seorang sekretaris jenderal di Kementerian Perdagangan.

Selama berkarier di Kementerian Perdagangan, Budi pernah menjabat di berbagai posisi. Selain sebagai seorang sekjen, dia pernah menjabat sebagai seorang direktur jenderal perdagangan luar negeri selama Desember 2022-Agustus 2024. Budi juga diketahui pernah menjabat sebagai seorang Kepala Dagang dan Ekonomi Indonesia (KDEI) di Taipei dari September 2020 hingga Desember 2022 serta Kepala Biro Keuangan Kementerian Perdagangan.

Tiga Orang Ini Ditunjuk Prabowo Subianto Sebagai Wakil Menteri Keuangan, Siapa Saja?

Budi juga berpengalaman di sektor perdagangan internasional. Dia juga tercatat pernah bertugas sebagai atase perdagangan di India.

Menurut Laporan Harta Kekayaan Penyelenggara Negara (LHKPN), dia memiliki kekayaan senilai total Rp6,86 miliar pada 2023. Rinciannya, tanah dan bangunan senilai Rp5,01 miliar, alat transportasi dan mesin Rp661,6 juta, kas dan setara kas Rp1,41 miliar, dan harta lain Rp70 juta. Tercatat Budi memiliki hutang senilai Rp288,5 juta.

Bagikan:

Data

Komentar (0)

Login to comment on this news

Updates

Popular

Data
Pointer
Interaktif
Program
Jobs
//